7 Cara Menghilangkan Stres dengan Cepat
BERITA UNIK

7 Cara Menghilangkan Stres dengan Cepat

PINOPKRLOUNGE – Setiap orang punya masalah, baik itu masalah dalam rumah tangga, pekerjaan, pertemanan maupun percintaan. Ada orang yang bisa mengatasi masalah tersebut, namun ada juga yang  sebaliknya sehingga mengalami stres. Apakah Anda termasuk kategori orang yang kedua? Jika ya, Anda perlu menghilangkan stres tersebut sesegera mungkin agar dapat menjalani hidup dengan baik. Jangan khawatir jika Anda tidak tahu caranya. Berikut 7 cara menghilangkan stres dengan cepat dan mudah. 7 Cara Menghilangkan Stres dengan Cepat

1. Relaksasi

Stres adalah ketegangan atau kekacauan mental dan emosional. Teknik relaksasi bermanfaat untuk mengurangi ketegangan mental dan emosional tersebut.
Teknik relaksasi yang dapat Anda coba antara lain:

a) Bernafas dalam-dalam – Tarik nafas Anda dalam-dalam lalu sambil menurunkan bahu keluarkan nafas tersebut perlahan-lahan dari mulut Anda. Ulangi teknik ini 10-20 kali.

b) Mendengarkan musik – Putar lagu dengan tempo tenang atau lagu favorit Anda. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa musik dapat mengurangi stres dan kecemasan. 7 Cara Menghilangkan Stres dengan Cepat

c) Memijat diri sendiri – Lakukan pijatan ringan pada bahu, leher, dan jari-jari tangan Anda. Pijatan ini dapat menurunkan ketegangan pada otot-otot bagian tubuh tersebut. 7 Cara Menghilangkan Stres dengan Cepat

d) Meditasi – Duduk bersila, tutup mata Anda, dan fokuskan pikiran Anda pada hal-hal yang membuat Anda rileks (misalnya susana pegunungan dengan air terjun, pagi hari yang tenang, atau tempat wisata favorit Anda). Lakukan 5-10 menit.

e) Minum teh hangat – Teh, terutama teh hijau, memiliki tiamin. Asam amino ini berguna mengurangi kadar kortisol (hormon pemicu stres) dalam tubuh Anda. Selain itu, teh juga dapat menurunkan tekanan darah sehingga tubuh Anda menjadi lebih rileks.

f) Menonton video lucu – Kunjungi YouTube.com lalu cari video-video lucu (misalnya film lucu atau kelucuan dalam sepak bola) yang membuat Anda tertawa. Saat tertawa, tubuh Anda melepas hormon endhorpin dan melatonin untuk menekan hormon kortisol. Selain itu, getaran yang timbul ketika Anda tertawa seakan memijat seluruh bagian tubuh Anda.

2. Minum air putih yang cukup

Saat Anda stres, Anda sering lupa minum air putih, bukan? Nah, menurut berbagai penelitian, kekurangan carian tubuh setengah liter saja dari kebutuhan air setiap hari (yaitu 2 liter) dapat meningkatkan kadar kortisol. Oleh karena itu, minumlah air putih yang cukup saat Anda mengalami stres. Selain menekan kadar kortisol, air putih juga dapat membantu Anda berkonsentrasi dan terhindar dari dehidrasi.

3. Tidur malam yang cukup

Stres biasanya membuat Anda berpikir segala macam. Akibatnya, otak Anda menjadi lelah. Untuk itu, Anda butuh istirahat yang cukup (7-8 jam) setiap harinya. Istirahat terbaik adalah dengan tidur. Namun, orang yang stres akan sulit tidur malam. Trik yang dapat Anda lakukan adalah:

  • Menjauhkan telepon seluler
  • Mematikan lampu kamar tidur
  • Hindari merokok dan minum kopi pada malam hari

4. Olahraga

Olahraga dapat menjadi penghilang stres yang manjur. Mengapa? Selain melupakan sejenak masalah yang sedang dialami, saat olahraga tubuh Anda akan melepaskan hormon endorfin yang menimbulkan rasa bahagia. Olahraga apa yang mesti dilakukan? Sebaiknya olahraga yang menjadi favorit Anda. Namun, jika tidak punya ide olahraga apa yang akan dilakukan, Anda bisa mencoba olahraga ringan seperti berjalan kaki, bersepeda keliling kompleks perumahan, atau melakukan yoga. POKER ONLINE

Jika Anda tertarik melakukan yoga, silakan lihat gerakan-gerakan yoga untuk menenangkan syaraf pada video di bawah ini.

5. Konsumsi makanan penghilang stres

Cara menghilangkan stres yang lainnya adalah dengan mengonsumsi makanan penghilang stres. Jenis makanan ini antara lain:

  • Salmon – kaya akan omega 3 yang mampu mengurangi hormon kortisol.
  • Blueberry – mengandung antioksidan dan fitonutrien yang berfungsi melawan radikal bebas yang berkaitan dengan stres.
  • Oatmeal – memiliki karbohidrat kompleks yang dapat membantu otak Anda memproduksi serotonin yaitu neurotransmitter yang berkontribusi pada perasaan bahagia.
  • Sayuran berdaun hijau (misalnya sawi dan bayam) – kaya akan folat. Folat ini akan menghasilkan dopamin, senyawa kimia yang merangsang rasa bahagia di otak Anda.

6. Curhat kepada teman dekat

Punya teman dekat atau pasangan? Bagus! Ceritakan masalah (curhat) yang membuat Anda stres kepada dia. Jangan malu atau ragu, toh dia teman dekat Anda. Dengan curhat kepada dia, Anda akan merasa plong. Dengan demikian, beban pikiran Anda dapat berkurang.

7. Cari tahu penyebab stres dan hilangkan penyebab tersebut

Cara yang mungkin terbaik menghilangkan stres adalah dengan mencari tahu penyebab Anda stres. Setelah itu, cari solusi untuk menghilangkan penyebab tersebut. Sebagai contoh, Anda seorang entrepreuner online yang stres karena banyaknya artikel yang harus Anda tulis untuk situs-situs Anda. Solusinya adalah merekrut satu atau lebih penulis. Salah satu situs yang dapat Anda coba untuk merekrut penulis adalah Projects.co.id.

Contoh lain, Anda stres karena bertengkar dengan rekan kerja Anda. Solusinya adalah bicara baik-baik dengan dia untuk berdamai. Atau, Anda juga bisa meminta bantuan atasan Anda untuk memediasi Anda dan rekan kerja tersebut. Itulah 7 cara menghilangkan stres dengan cepat. Silakan Anda coba terlebih dahulu satu atau lebih cara tersebut. Jika tidak berhasil atau rasa stres membuat Anda ingin melakukan hal-hal tidak wajar seperti berteriak-teriak atau ingin bunuh diri, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter atau psikolog terdekat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *