Seduhan Kopi Flores Bajawa dan Sepotong Surga di Ende
BERITA KESEHATAN

Seduhan Kopi Flores Bajawa dan Sepotong Surga di Ende

Pokerpinolounge – Seduhan Kopi Flores Bajawa dan Sepotong Surga di Ende Syahdan tim ekspedisi Portugis langsung jatuh cinta dengan kemolekan Pulau Flores, begitu mendarat pada 1512. Mereka menyebutnya Cabo de Flores, Pulau Bunga.

Keindahan pantai, bukit, dan wangi cendana membuat mereka enggan beranjak dari pulau berbingkai pantai itu, yang kini secara administratif masuk Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Perahu-perahu nelayan dan karang-karang pelindung beragam biota laut menjadi pemandangan khas pesisir Flores. Bentang bukit menghijau di sepanjang jalan berkelok menambah langsung tersaji begitu mendarat di Pelabuhan Ende, salah satu titik masuk Flores.

Saatnya jalan-jalan di Ende dan sekitarnya

Seduhan Kopi Flores Bajawa dan Sepotong Surga di Ende

Di sebelah barat Kota Ende, ada satu kecamatan bernama Nangaroro. Sepanjang Ende-Nangaroro, ada beberapa spot wisata eksotis yang wajib dikunjungi.

Pantai Batu Biru

Terletak di Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, adalah Pantai Batu Biru yang disebut juga Pantai Penggajawa. Sesuai dengan namanya, di sepanjang pesisir pantai ini terdapat bebatuan halus berwarna biru kehijauan yang senada dengan warna laut.

Pantai ini dinaungi tebing kapur, pengunjung bisa melihat pemandangan Pantai Batu Biru dari atasnya. Dilihat dari jauh, batuan tersebut seakan-akan diiringi oleh tarian ombak yang menghantamnya. Di seberang laut, terlihat jelas daratan Ende yang terletak sekitar 15 km dari bibir pantai.

Untuk mengunjungi pantai ini, tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Pengunjung dapat menggunakan jasa transportasi yang tersedia dari Kota Ende, ataupun membawa kendaraan sendiri dan memarkirnya di wilayah sekitar pantai.

Jarak dari Kota Ende menuju Pantai Batu Biru sekitar 26 km, atau 45 menit perjalanan menyusuri jalan jurusan Ende-Bajawa. Di sekitar pantai, tidak banyak terdapat restoran maupun penginapan, sehingga suasananya terasa alami dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan.

Tanjung Nangaroro

Sedikit lebih jauh ke arah barat, berjarak sekitar 18 km dari Pantai Batu Biru, terletak sebuah tanjung di Kecamatan Nangaroro. Ada vila dengan sentuhan desain tropis dan kedai kopi yang menghadap langsung ke hamparan bukit, hutan, dan pantai di Nangaroro.

Kedai yang terdapat di tanjung menyediakan seduhan kopi asli Flores Bajawa, yang dipanggang dan digiling sendiri. Harganya Rp5.000,00 satu cangkir!

Sembari menikmati indahnya pemandangan Nangaroro dan menyeruput kopi, pengunjung bisa bercengkerama dengan penduduk setempat yang biasa mampir di kedai ini.

Panteria Beach House

Dari Tanjung Nangaroro, pengunjung bisa menyusuri jalan sepanjang Nangaroro turun ke pantai yang hanya berjarak sekitar 3 km, atau 5 menit perjalanan menggunakan mobil. Hamparan pasir berwarna gading dan laut dengan derai ombak yang lembut akan menunggu di ujung jalanan Nangaroro yang sudah beraspal.  Poker Online

Terdapat saung, tempat duduk kayu, dan ayunan di pinggir pantai yang bisa digunakan sembari berteduh setelah puas bermain air. Sesekali beberapa perahu nelayan melintas, dan pengunjung bisa membeli hasil tangkapan yang masih segar.

Di dekat pantai, terdapat sebuah penginapan bernama Panteria Beach House. Penginapan ini berkonsep tradisional modern, yang didominasi dengan bahan kayu. Fasilitas di penginapan ini cukup lengkap layaknya hotel modern, tanpa melupakan sisi artistik yang autentik.

Dari penginapan, terlihat bentangan Laut Sawu di sebelah selatan, dan jalanan menanjak berbukit-bukit di sebelah utara. Pada sore hari, wisatawan dapat menikmati pemandangan matahari tenggelam lewat jendela kamar atau balkon yang terletak di lantai 2.

Selain destinasi di atas, masih banyak spot-spot keindahan di Flores, Pulau Bunga. Keindahan alam juga makin dilengkapi keramahan penduduknya.

Jika Anda berkunjung ke sini, jangan ragu memulai bertegur sapa. Pun meski sudah melintas, panggillah dengan santun. “Nona manis, putarlah ke kiri, ke kiri, ke kiri…”

(Puella Maria Lourdes Djogo, mahasiswi London School of Public Relations (LSPR) Jakarta / campus citizen journalist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *